15+ Rekomendasi Film Action Indonesia Terbaik dan Terbaru 2021
Jika selama ini kamu hanya menonton film action dari industri film luar negeri saja, kayaknya kamu perlu coba buat nonton satu fim action karya Indonesia deh.
Karena sudah terdapat banyak film action Indonesia yang nggak kalah kerennya, dari mulai para pemainnya, adegan, alur cerita, backsounds, serta hal lainnya yang menjadi sebuah padu-padan yang epic banget.
Biar kamu nggak ngerasa kecewa dan dapet first immpresion yang baik saat menonton film action Indonesia, kamu sudah siapkan beberapa rekomendasi film action yang dijamin nggak akan bikin kamu kecewa.
Dari mulai adegan kejar-kejaran, saling serang, perkelahian, dan hal lainnya yang bener-bener memicu adrenalin dan menegangkan. Berikut 15 Rekomendasi Film Action Indonesia:
1). Tarung Sarung
Kamu pernah denger istilah tarung sarung belum? Film Tarung Sarung yang ditayangkan pada tahun 2020 ini mengemas cerita tentang bela diri tradisonal yang disebut Tarung Sarung yang dimix dengan beberapa sentuhan modern. Deni Ruso merupakan tokoh utama dari film ini, ia adalah seorang anak yang berasal dari keluarga terkaya di Jakarta.
Namun akibat sikapnya yang selalu semene-mena, pihak keluarganya memutuskan untuk memindahkan Deni ke Makasar agar ia mampu menjadi seseorang yang lebih baik lagi.
Dan ternyata Makassar adalah kota yang mengantarkan hatinya untuk sampai pada yang ia tuju, hingga Deni rela melakukan apapun, termasung untuk menjuarai pertandingan tarung sarung.
2). 3: Alif, Lam, Mim
Sebelum kamu nonton film action yang lain, coba deh tonton film 3: Alif, Lam, Mim ini. Mengangkat tema futuristik, film ini menceritakan tentang persahabatan dan persaudaraan tiga orang pemuda yang memiliki latar belakang yang berbeda namun memiliki satu visi yang sama untuk mengatasi masalah. Mereka bersama-sama melakukan perlawanan atas penindasan yang dilakukan oleh pemerintah.
3). Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot
Film yang satu ini bener-bener punya alur cerita yang keren banget deh, film bertema superhero ini berkisah tentang Sancaka yang harus berjuang keras karena ia harus hidup sendirian setelah orangtuanya meninggal.
Sancaka menggunakan identitas sebagai seorang superhero Gundala, ia dihadapkan akan sebuah pilihan yang benar-benar sulit, yakni antara ingin hidup aman atau menghadapi kekacauan kota dan menegakkan keadilan. Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot mengajak kamu untuk merasakan berbagai ketegangan.
4). Foxtrot Six
Foxtrot Six merupakan sebuah film dengan visual yang begitu mengagumkan. Film ini mengambil latar belakang dunia di masa depan. Dimana Indonesia menjadi negara adikuasa setelah makanan menjadi komoditas yang paling berharga menggantikan minyak.
Film ini dibintangi oleh Oka Antara sebagai Angga, ia merupakan anggota parlemen dari partai politik yang jahat, dan Julie Estelle sebagai Sari yang merupakan mantan tunangan dari Angga.
Sari membeberkan berbagai rencana jahat dari partai tersebut yang memang memiliki tujuan untuk semakin menyengsarkan rakyat dan menenggelamkan anggota kelompok reformasi. Keren banget kan alur ceritanya?
5). Darah Daging
Film yang dirilis pada 5 Desember 2019 silam ini dibintangi oleh Ario Bayu, Donny Alamsyah, dan Estelle Linden.
Film berjudul Darah Daging ini mengangkat kisah tentang 3 orang bersaudara yang harus melakukan perampoklan Bank untuk bisa menyelamatkan nyawa sang ibu.
Hingga 14 tahun kemudian cerita tentang perampokan itu terbongkar, lantas bagaimana ya nasib dari mereka.
6). Hit & Run
Hit & Run menjadi film dengan genre action yang ditaburi comedy. Film yang diperankan oleh Joe Taslim sebagai Tegar Saputra ini menceritakan tentang seorang polisi selebriti yang selalu diintai oleh kamera yang sedang bertugas untuk menangkan seorang gembong narkoba bernama Coki.
Dalam tugas teresebut ia mendapatkan beberapa orang partner yang dengan latarbelakang yang berbeda-beda. Hal itu yang menjadikan alur cerita dalam film ini sangat seru untuk dinikmati.
7). The Raid: Redemption
The Raid: Redemption menceritakan tentang penggerebekan apartemen yang berisi para penjahat dan buronan. Sayangnya hal ini memakan banyak korban dari anggota kepolisian.
Rama (Iko Uwais) yang terlibat dalam misi tersebut lantas harus bertahan hidup agar mampu kembali, dan menemui keluarganya dalam keadaan selamat. Menegangkan banget ya.
8). The Raid 2: Berandal
The Raid 2: Berandal merupakan film lanjutn dari film The Raid: Redemption. Film ini mengangkat kisah tentang Rama (Iko Uwais) kini harus jadi incaran para penjahat yang berada di kelas lebih tinggi.
Karena hal tersebut, ia harus bertarung menghadapi para penjahat agar ia dapat kembali ke rumah dan menjaga keamanan keluarganya yang juga menjadi sasaran para mafia.
9). Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212
Wiro Sableng bukan sebuah tokoh yang tentunya asing untuk para pecinta film action. Film yang diperankan oleh Vino G. Bastian sebagai pemeran utamanya ini kembali diangkat menjadi sebuah film yang dikemas secara lebih modern, sehingga lebih mampu dinikmati oleh banyak orang.
Film ini menceritakan tentang Wiro Sableng yang diutus oleh gurunya untuk melawan Mahesa Birawa (Yayan Ruhiyan), seorang murid yang berkhianat.
10). Merantau
Film yang satu ini berhasil menarik banyak orang untuk menonton, dikemas dalam sebuah judul yang sederhana yakni Merantau.
Film ini menceritakan tentang seorang pesilat yang berasal dari Minangkabau, dimana merantau adalah sebuah tradisi yang dijalani setiap anak laki-laki dari daerah tersebut.
Hingga ia memutuskan untuk pergi ke Jakarta, namun sayangnya ia malah tersangkut pada kasus human trafficking. Ia berusaha keras untuk dapat menyelamatkan banyak orang dengan berbagai rintangan yang dihadapinya.
11). Pendekar Tongkat Emas
Siap untuk merasakan sensai pertempuran yang benar-benar mendebarkan? Film Pendekar Tongkat Emas akan mengajak kamu untuk menikmati sensasi menegangkan yang terjadi di medan pertempuan yang berbeda dari film action secara umum.
Memiliki konsep serupa dengan film laga Asia, Pendekar Tongkat Emas dirilis pada tahun 2014 ini juga didukung oleh para aktor dengan bakat acting yang sudah tidak bisa diragukan lagi, seperti Eva Celia Latjuba, Nicholas Saputra, hingga Reza Rahadian.
12). The Night Comes for Us
The Night Comes for Us menjadi film action lainnya yang wajib kamu tonton. Film ini mengangkat cerita tentang anggota geng yang harus mengkhianti temannya untuk melakukan aksi penyelamatan seorang gadis kecil.
Hingga ia menjadi target dan incaran teman-temannya, untuk bertahan hidup ia pun harus memberanikan diri dengan cara melawan anggota geng tersebut. Petumpahan darah pun tidak dapat terhindarkan. Film action ini bener-bener akan sukses bikin kamu tegang.
13). Merah Putih
Film Merah Putih ini dirilis pada 13 Agustus 2019. Perjuangan bangsa Indonesia menjadi hal yang menarik untuk diangkat menjadi sebuah film. Dalam film Merah Putih kamu akan diajak untuk merasakan sebuah perjuangan dalam melawan penjajah.
Film ini menceritakan enam orang pemuda yang sedang mengikuti pelatihan militer pada 1947. Pada saat mereka sedang dalam pelatihan militer tersebut, Belanda kembali menyerang dan membunuh teman-teman seangkatan mereka. Kemudian keenam pemuda itu pun membuat sebuah strategi penyerangan agar semuanya kembali normal.
14). Headshot
Headshoot menyuguhkan cerita tentang seorang pria yang mengalami hilang ingatan, sehingga ia harus berusaha untuk menemukan siapa dirinya.
Pada suatu waktu ia berusaha menyelamatkan seorang murid kedokteran yang diculik oleh segerombolan anggota geng. Dan pada saat itu ia sudah berhasil mendapatkan ingatannya kembali secara perlahan.
15). Battle of Surabaya
Mengangkat sebuah peristiwa 10 November 1945 di kota Surabaya, film Battle of Surabaya ini mengajak kamu untuk sedikit banyak mengenal mengenai sejarah melalui film. Film ini menceritakan tentang remaja penyemir sepatu bernama Musa, dimana ia harus bertindak sebagai kurir surat rahasia untuk para pejuang.
Momen 10 November itu merenggut nyawa orang-orang yang ia sayangi, hal itu juga menimpa kedua orang sahabatnya yang bernama Yumna dan Danu.
Dari 15 Rekomendasi Film Action Indonesia di atas, adakah list favoritmu yang akan segera kamu tonton? Dalam sebuah film tidak jarang ditemui banyak pelajaran yang bisa kamu ambil, maka selain untuk mengisi waktu luangmu, pastikan kamu juga belajar mengenai ilmu kehidupan dari sebuah film tersebut. Selamat menonton.