Bagaimana Cara Keluar Grup Whatsapp Tanpa Terlihat?

Saat ini banyak cara untuk berkomunikasi dengan orang lain termasuk lewat group chat seperti Whatsapp Group.

Dengan adanya grup, Anda tidak lagi repot mengirim pesan satu per satu ke kontak Anda. Satu pesan yang Anda kirim, akan bisa dibaca oleh seluruh anggota grup.

Chit chat di grup juga menyenangkan, apalagi isinya teman-teman dekat Anda, pasti seru.

Namun pernahkah Anda diundang ke sebuah grup yang tidak seru. Anda tidak ingin di dalam, tapi terlalu segan untuk left group.

Nah, ternyata Anda bisa loh left group WA tanpa terlihat.

Meski WhatsApp sendiri belum memiliki fitur yang memungkinkan penggunanya keluar dari grup WA tanpa diketahui, tapi Anda bisa mengakalinya.

Salah satu cara yang bisa ditempuh untuk bisa keluar dari grup WhatsApp (WA) tanpa diketahui atau diam-diam adalah dengan mengganti nomor WA yang digunakan.

Anda harus terlebih dahulu menyiapkan satu nomor cadangan untuk dipasang sementara, lalu menggantinya ke nomor lama setelah proses keluar dari grup WhatsApp diam-diam selesai dilakukan.

Namun untuk mengantisipasi, cadangkan dulu semua data percakapan ke penyimpanan awan (cloud) seperti Google Drive atau iCloud.

Selanjutnya, untuk mengubah nomor WhatsApp, buka menu setting (pengaturan) > (account) akun > (change number) ganti nomor.

Kemudian, masukkan nomor lama dan nomor baru (nomor sementara).

Namun perlu diingat, anggota grup tetap akan menerima notifikasi bahwa akun tersebut telah mengganti nomor tanpa memunculkan nomor barunya.

Setelah nomor berubah, segera buka grup WhatsApp yang ingin ditinggalkan. Ketuk nama grup yang ada di sisi atas, gulir ke bawah dan pilih “keluar grup”.

Langkah terakhir, ganti nomor dengan nomor sebelumnya jika proses telah selesai. Caranya seperti langkah di atas yakni dengan mengakses menu “ganti nomor” lalu ikuti langkah verifikasi yang diminta sebelum menggunakannya lagi dengan normal.

Nah, untuk mencegah undangan sembarang grup, Anda bisa mengatur privasi akun Whatsapp Anda.

Berikut caranya buka whatsapp, cari pengaturan, akun, kemudian privasi kemudian grup.

Nanti ada pertanyaan siapa yang bisa menambahkan saya ke dalam grup, pilihannya ada semua orang, kontak saya, dan kontak saya kecuali.

Pilihlah yang mana sesuai keinginan Anda. Selamat mencoba. (*)